close

Weton Selasa Wage Menurut Primbon Jawa

Anda yang mempunyai weton Selasa Wage, berdasarkan Primbon Jawa, maka weton tersebut mempunyai neptu yang kecil yakni 7. Neptu tersebut terdiri atas Selasa 3 serta Wage 4.

Tentunya weton ini mempunyai jalan hidup yang berbeda dengan weton-weton yang lainnya. Untuk lebih jelasnya, perhatikan informasi di bawah ini.

Weton Selasa Wage Wanita dan Laki Laki

Watak

Menurut kamus Primbon Jawa Kuno, maka weton Selasa Wage ini mempunyai dua watak, yakni Lakuning Bumi serta Mantri Sinaroja. Dari perpaduan keduanya, membuat weton yang satu ini mempunyai watak yang senang mengalah, senang melindungi, serta dapat mengerjakan berbagai hal yang diperintahkan oleh orang lain dengan semaksimal mungkin.

Akan tetapi, weton ini mempunyai kemampuan, tingkat kecerdasan, dan juga bakat yang rendah jika dibanding dengan weton yang lainnya. Oleh sebab itu, seseorang yang mempunyai weton ini lebih kerap menjadi seorang pengikut ataupun suka berkutat pada belakang layar, daripada seorang pengurus dan bahkan pemimpin untuk dapat mengayomi orang lainnya.

Biasanya ia acap kali suka memperoleh fitnah atau gunjingan dari orang sekitarnya, dan beragam hal negatif itu diperolehnya sebab perilaku atau ulahnya sendiri. Disamping itu, weton tersebut terkenal sebagai sosok yang sedikit angkuh, senang menonjolkan diiri, jorok, serta kurang peka dengan lingkungan sekitarnya.

Walaupun begitu, tak berarti weton tersebut tak mempunyai watak yang baik, justru mereka tergolong sosok yang polos, penurut, pemaaf, setia, dan suka menolong. Perlu diketahui bahwa weton ini tak suka ikut campur dengan urusan orang lain. Mereka justru menutup rapat untuk tak menceritakan keburukan dari orang lain.

Karir

Di dalam hal karer atau pekerjaan, maka weton yang memiliki jumlah neptu tujuh ini begitu cocok jika bekerja menjadi karyawan atau bawahan. Bidang pekerjaan yang tepat pada weton ini antara lain adalah polisi, PNS, karyawan swasta, tentara, petani, buruh, pesuruh, dan petani.

Berdasarkan kamus Primbon Jawa Kuno disebutkan bahwa seseorang yang punyai weton tersebut akan dapat menyelesaikan tugas secara baik dan sesuai dengan perintah serta akan sabar saat mengemban beragam tugas.

Bahkan, saat menghadapi atau menemukan kegagalan, weton ini biasanya tak mudah menyerah ataupun pesimis. Selain itu, weton ini akan terus berusaha untuk fokus untuk dapat meraih kesuksesan.

Jodoh dan Cinta

Pada hubungan percintaan, neton ini akan cocok sekali apabila bertemu dengan jodoh ataupun disandingkan dengan orang yang mempunyai neptu sejumlah 7, 17, dan 12. Jumlah netpu weton yang berjodoh dengan Selasa Wage ini adalah Sabtu Kliwon, Kamis Pahing,  Kamis Wage, Rabu Legi, Minggu Pon, Senin Kliwon, Selasa Pahing, dan Selasa Wage.

Jika Selasa Wage  telah bersanding atau bertemu jodoh dari beberapa weton di atas, maka rumah tangganya dapat saling melengkapi serta diyakini hidupnya akan bahagia, berlimpah rezekki, tentram, serta langgeng sampai akhir hayat.

Tetapi bila tak memperoleh pendamping atau jodoh yang cocok dari sejumlah jumlah neptu itu, tak berarti kehidupan asmaranya sangat sengsara. Hanya saja, mereka akan mengalami sejumlah kesusahan hidup yang telah dikaji dan dititeni oleh leluhur Jawa.

Rezeki

Dikarenakan jumlah neptu yang kecil sekali, maka membawa dampak yang kurang baik dalam hal rezeki dan kesusahan ekonomi untuk diri sendiri serta keluarga. Hal itu memang tak serta merta dijadikan patokan rezeki dan tak semua weton ini akan mempunyai dampak kurang baik.

Temukan lebih banyak konten terkait dengan Weton atau konten menarik lain di Budaya Jawa:

Tinggalkan komentar